Untuk Memenuhi Standar Pendidikan Nasional

Bupati Suyatno: Gedung UPTD Akan Segera Di Hibahkan Kepada SMK Al Washliyah Bagansiapiapi

Bupati Suyatno: Gedung UPTD Akan Segera Di Hibahkan Kepada SMK Al Washliyah Bagansiapiapi***
BAGANSIAPIAPI - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir berencana menghibahkan gedung UPTD Pendidikan Kecamatan Bangko kepada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al- Washliyah Bagansiapiapi.

Rencana hibah gedung pendidikan SMK Al-Washliyah tersebut disampaikan Bupati Rokan Hilir, H.Suyatno saat memimpin rapat persiapan Milad Al-Washliyah ke- 88 Tahun, Rabu (14/11/2018) di aula rapat SMK Al Washliyah Bagansiapiapi.

Dijelaskan Bupati H.Suyatno, Gedung UPTD Pendidikan Kecamatan Bangko awalnya dibangun untuk sekolah SDN. 005 Bangko, tapi sekian tahun di bangun, namun pihak SDN,005 Bangko tidak bersedia untuk pindah. Karena pihak SDN 005 Bangko tidak mau pindah maka gedung tersebut difungsikan untuk kantor UPTD Pendidikan Kecamatan Bangko. “Oleh karena sekarang ini jumlah pegawai UPTD Pendidikan Kecamatan Bangko hanya 4 orang maka kita hibahkan gedungnya kepada SMK Al Washliyah Bagansiapiapi,” Jelasnya.

Hibah gedung untuk SMK Al Washliyah tersebut, ditegaskan Suyatno akan segera dilakukan. "Dalam waktu dekat ini kita segera menghibah gedung UPTD Bangko yang berada di jalan Pelabuhan Baru kepada SMK Al-Washliyah Bagansiapiapi. Maksud kita menghibahkan gedung tersebut dalam rangka memajukan pendidikan di Kabupaten Rokan Hilir,” Ungkap Suyatno.

Ia juga mengharapkan setelah gedung SMK Al Washliyah dihibahkan kedepan dapat menampung lebih banyak lagi siswa-siswa baru, ” harapnya.

Terkait pegawai UPTD Pendidikan Bangko, kata Bupati Suyatno di gabungkan di kantor Dinas Pendidikan,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala SMK Al Washliyah, Azrul Arpan,SE mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah kabupaten rokan hilir yang ingin menghibahkan gedung baru untuk SMK Al Washliyah. “Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Pemerintah Daerah khususnya kepada Bapak Bupati Suyatno yang berniat untuk menghibahkan gedung untuk sekolah SMK Al Washliyah. Dengan adanya hibahkan gedung baru untuk SMK Al Washliyah Bagansiapiapi tentunnya bisa memenuhi standar pendidikan nasional,” kata Azrul Arpan.

“Kami pihak SMK Al Washliyah sangat merasa bangga sekali, sebelumnya tidak pernah terpikirkan bakal menerima bantuan hibah gedung dari Pemkab Rohil, tapi bapak Bupati terpikirkan untuk menghibahkan gedung tersebut untuk mendukung kemajuan pendidikan SMK Al Washliyah, khusus di Kabupaten Rokan Hilir. Semoga allah SWT mengwujudkan itu semua melalui usaha-usaha bapak Bupati yang juga merupakan pimpinan Al Washliyah Kabupaten Rokan Hilir,” ungkapnya.

Dijelaskan Azrul, SMK Al Washliyah adalah satu-satunya sekolah menegah kejuruan dibidang perhotelan, dan percetakan yang ada di Bagansiapiapi, dan SMK Al Washliyah selalu memberikan akses pelayanan pendidikan di tengah-tengah masyarakat kabupaten rokan hilir,” tandas Azrul.(Spt)***
TERKAIT