Perintahkan Rekanan

Wakil Bupati, Perintahkan Rekanan Untuk Mengedepankan Kualitas Pekerjaan

Wakil bupati Tulangbawang Barat Fauzi Hasan dan Kadis PUPR setempat, Iwan Mursalin saat meninjau kegiatan proyek APBD Tahun 2019***
TUBA BARAT, (MTN) - Wakil bupati Tulangbawang Barat Fauzi Hasan dan Kadis PUPR setempat, Iwan Mursalin meninjau kegiatan proyek APBD 2019. Dalam kesempatan tersebut, keduanya meminta rekanan untuk selalu mengedepankan kualitas pekerjaan dan tepat waktu.
 
"Kualitas pekerjaan harus menjadi perhatian yang utama untuk diperhatikan rekanan. Untuk dinas terkait harus aktif melakukan pengawasan," ujar wakil bupati saat meninjau pembangunan dua gedung kantor SKPD di komplek pemkab setempat, Selasa (30/7/2019).
 
Fauzi menjelaskan selain memprioritaskan pembangunan jalan dan jembatan, tahun ini pemkab juga menganggarkan  pembangunan dua gedung kantor SKPD tahap I. "Pembangunan kantor SKPD ini juga sangat mendesak. Terutama, SKPD type A seperti Bappeda, BPKAD dan Ispektorat," ujarnya.
 
Iwan Mursalin menambahkan pembangunan dua gedung tersebut dianggarkan masing-masing Rp2,3 miliar bersumber dari APBD 2019. Sedangkan, untuk jalan kata dia, pemkab juga menganggarkan dana puluhan miliar yang tersebar dibebarapa kecamatan salahsatunya pembangunan jalan dua jalur Pulungkencana-Margo Kencana senilai Rp11 miliar.
 
"Untuk mendepatkan kualitas pekerjaan yang baik, saya sudah memerintahkan semua PPK dan PPTK serta konsultan harus terjun memantau pekerjaan dilapangan," ujarnya.

Dia berharap masyarakat dapat turut serta melakukan pemantauan terhadap seluruh kegiatan APBD agar hasil pekerjaan dapat sesuai dengan yang diharapkan. "Perlu dicatat, kalau pekerjaan tidak sesuai dengan kontrak tidak akan kami terima. Artinya, kualitas pekerjaan menjadi hal utama yang harus diperhatikan rekanan," kata Wabup”( Rasyid)***
TERKAIT