Hindari Perkelahian Antara Prajurit TNI

Danrem Safari Ramadhan Ke Yonif 132/Bimasakti

Danrem 031/wb Brigjen TNI Abdul Karim saat melakukan safari Ramadhan di wilayah Kodim 0313/Kpr***
MEDIATRANSNEWS, KAMPAR - Danrem 031/wb Brigjen TNI Abdul Karim melakukan safari Ramadhan di wilayah Kodim 0313/Kpr. Safari Ramadhan Danrem 031 di pusatkan di Yonif 132/Bs Kec.Bangkinang Kab.Kampar.

"Kita manusia hidup didunia harus dapat bersyukur dengan apa yang telah kita dapat dan kita capai. Melaksanakan tugas dengan mengikuti segala peraturan yang berlaku juga merupakan salah satu bentuk usaha agar kita benar dan berhasil sehingga dapat mensyukuri apa yg telah kita dapatkan. Ikuti aturan yang berlaku, Ihklas dan Bersyukur

Jaga nama baik TNI dimata kepercayaan masyarakat saat ini atas kerja keras semua prajurit di seluruh Indonesia. Kepada prajurit Yonif 132/bs dan Kodim 0313/Kpr,Danrem 031/wb berpesan agar tidak bergaya-gaya dan mengada ada yang bisa menyebabkan sengsara.

Saat ini media sosial merupakan salah satu alat komunikasi yang telah menyentuh seluruh lapisan masyarakat.

jangan mudah terprovokasi dengan media sosial apalagi yang menyinggung masalah SARA. Hindari perkelahian antara Prajurit TNI dengan Aparat dan Masyarakat.

Jangan pernah terlibat dan terpengaruh dengan Narkoba. jangan pernah melakukan tindakan Asusila.tingkatkan kewaspadaan terhadap munisi, bahan peledak dan aktifitas terorismedeteksi dini dan cegah dini merupakan tindakan yang sangat efektif utk mencegah meluasnya dan berkembangnya terorisme.

Turut hadir dalam pengarahan Danrem 031, Kasiintelrem,Dandim 0313/kpr dan Danyonif 132/bs serta prajurit Yonif 132/Bs dan Kodim 0313/Kpr.(P031Wb)***
TERKAIT