Rapat Koordinasi Daerah

Wagubri Edi Natar: Harapkan Rakorda JIGN Bantu Percepatan Satu Data Di Riau

Wagubri memberikan sambutan sekaligus Membuka Acara Pembangunan Satu Data Satu Peta Provinsi Riau dan Rakor dan Bimbingan Teknis Penguatan Jaringan Informasi Geospasial Nasional Regional Sumatera ***
PEKANBARU, (MTN) - Wakil Gubernur (Wagubri) Riau Edi Natar Nasution, berharap melalui rapat koordinasi daerah (Rakorda) Jaringan Informasi Geospasial Nasional (JIGN) Regional Sumatera dapat membantu mempercepat proses satu data di Riau.

Harapan tersebut disampaikan Wagubri dalam acara Rakorda sekaligus bimbingan teknis (Bimtek) JIGN Regional Sumatera 2019 yang diselenggarakan oleh Badan Informasi Geospasial (BIG) Nasional, serta turut melibatkan seluruh simpul pemerintah Riau berkaitan dengan geospasial, yang berlangsung di hotel Aryaduta Pekanbaru, pada Rabu (20/6) dan Kamis (21/6).

Edi Natar menyebutkan, bahwa pelatihan geospasial ini sesuai dengan Peraturan Gubernur (Pergub) nomor 5 tahun 2019. Dimana Pergub ini dijelaskan Edi, sebagai bentuk tindak lanjut dari Peraturan Presiden (Perpres) Geospasial Nasional.

"Rakorda dan Bimtek ini semoga bisa diimplementasikan dengan baik sehingga mempercepat integritas data di Riau. Riau telah memiliki Pergub terkait geospasial yang sejalan dengan Perpres Geospasial Nasional," tambahnya.

Ia menambahkan, data-data yang telah dihimpun oleh instansi yang berkaitan tersedia secara akurat dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya dan dapat diakses secara bersama.

Selain itu Wagubri juga mengharapkan kegiatan JIGN berjalan sesuai dengan apa diharapkan, sehingga terbentuknya jaringan informasi yang handal dan tepat guna serta menjadikan Riau sebagai salah satu daerah yang memanfaatkan geospasial secara optimal.

"Data yang ada harus bisa diakses oleh semua orang yang membutuhkan data. Semoga Riau menjadi daerah yang memanfaatkan Geospasial dengan baik dan optimal," kata Edi Natar.

Tambah Edi Natar, bimtek kali ini akan menjadi benang merah bagi percepatan satu data yang ada di Riau untuk menuju era integrasi satu data yang akuntabel yang terintegrasi seluruh kabupaten/kota di Provinsi Riau.

"Ini menjadi payung besar untuk berbagi paket data secara bersama untuk memanfaatkan data dengan sebaik mungkin sesuai kebutuhan masing-masing," jelasnya. (Adv)***
TERKAIT