Pembangunan ST2P

Bupati Harris Tinjau Proyek Bangunan ST2P

Bupati Pelalawan HM Harris tinjau proyek pembangunan Sekolah Tinggi Teknologi Pembangunan (ST2P) di kawasan Teknopolitan Kecamatan Langgam, Senin kemarin (18/01/16). ***
MEDIATRANSNEWS, PANGKALAN KERINCI - Bupati Pelalawan HM Harris tinjau proyek pembangunan Sekolah Tinggi Teknologi Pembangunan (ST2P) di kawasan Teknopolitan Kecamatan Langgam, Senin kemarin  (18/01/16).

Peninjauan tanpa pengawalan dan hanya bawa rombongan wartawan dikatakannya sebagai motivasi agar pembangunan dapat terealisasi.

"Saya gunakan waktu luang bersilaturahmi keluarga dan warga setiap ada waktu. Terkadang tidak dijadwalkan, kapan ada waktu harus dimamfaatkan. Begitu juga melihat proyek pembangunan yang sedang berjalan" ujar Bupati , Selasa (19/01) mengomentari kunjungannya ke ST2P.

Senin sekira pukul 16.45 Wib HM. Harris tiba di lokasi pembangunan kawasan teknopolitan. Tanpa ada batas langsung berkomunikasi pekerja di proyek ST2P. Kampus yang sangat di dambakan itu diharapkan selesai secepatnya sesuai kontrak kerja.

Dalam tinjauannya di lapangan Bupati Pelalawan langsung mengintruksikan kepada kontraktor agar pembangunan kampus ST2P harus sesuai dengan kontrak kerja.

Disamping itu, Bupati mengharapkan pembangunan kampus tersebut tidak mengecewakan masyarakat Pelalawan.
"Kampus ini akan menjadi salah satu kebanggaan masyarakat Kabupaten Pelalawan kedepan. Jadi bangunannya harus bagus dan jangan mengecewakan" sebutnya.

Pembangunan kampus ST2P Diharapkan selesai pada tahun ini. Luas bangunan tersebut 60 x 40 m berlantaikan 3 tingkat. (urc/mk)***

TERKAIT